Game pc gratis tentunya sudah banyak diminati bagi kalangan para gamers dan sudah ada tersedia banyak sekali baik itu game-game online maupun offline untuk zaman modern sekarang ini.
Namun, setiap game juga membutuhkan spesifikasi minimumnya masing-masing tergantung seberapa berat game tersebut. Nah, berikut ini adalah 10 game online dan 10 game offline beserta spesifikasinya yang bisa coba kamu mainkan, loh. Simak berikut!
10 Daftar Game Online Terbaik yang Gratis
1. Dota 2

Spesifikasi Minimum:
- CPU: Dual-core 2,8 GHz dari Intel atau AMD
- RAM: 4 GB
- GPU: Nvidia GeForce 8600/9600 GT, ATI/AMD Radeon HD 2600/3600
- Storage: 15 GB
- OS: Windows 7
Game online pc gratis yang pertama ini berjudul Dota 2 dengan genre game MOBA. Game ini memang membutuhkan waktu yang cukup lama untuk bisa menguasai mekanisme dari game itu sendiri.
Beberapa hero yang tersedia secara cuma-cuma mempunyai keunikan skillnya masing-masing yang mengharuskan para playernya bisa menguasai dengan baik untuk memenangkan gamenya.
2. League of Legends

Spesifikasi Minimum:
- CPU: Intel Core i3-530 atau AMD A6-3650
- RAM: 2 GB
- GPU: Nvidia GeForce 9600 GT, AMD Radeon HD 6570, Intel HD 4600
- Storage: 16 GB
- OS: Windows 7
Biasa di singkat LOL ini sama seperti Dota 2, yakni game MOBA di pc yang bisa didapatkan secara gratis. Game kembangan Riot Games ini mempunyai gameplay yang mirip seperti Dota atau juga Mobile Legends hanya saja berbeda pada pilihan hero dan juga skillnya.
3. Counter Strike Global Offensive

Spesifikasi Minimum:
- CPU: Intel Core 2 Duo E6600 atau AMD Phenom X3 8750
- RAM: 2 GB
- GPU: VRAM 256 MB
- Storage: 15 GB
- OS: Windows 7/Vista/XP
Siapa sih yang tidak tahu dengan game FPS terkenal game pc gratis terbaik yang satu ini? Merupakan perkembangan dari game legendaris yakni CS 1.6 ini hadir jauh lebih kompetitif dan modern. CS:GO ini menjadi salah satu game online terbaik juga hingga sekarang.
4. SMITE

Spesifikasi Minimum:
- CPU: Intel Core 2 Duo 2,4 GHz atau AMD Athlon X2 2,7 GHz
- RAM: 4 GB
- GPU: Nvidia GeForce 8800 GT
- Storage: 30 GB
- OS: Windows 7 64-bit
Game pc gratis terbaik yang selanjutnya ini walaupun termasuk MOBA, namun SMITE membutuhkan gaya bermain yang cukup berbeda dibandingkan Dota 2 atau LoL. Gameplaynya pun terkesan lebih banyak aksi dibandingkan MOBA pada umumnya.
5. Team Fortress 2

Spesifikasi Minimum:
- CPU: 1,7 GHz
- RAM: 512 MB
- GPU: AMD Radeon X1600
- Storage: 15 GB
- OS: Windows 7/Vista/XP
Game yang telah rilis dari tahun 2007 ini masih termasuk ke game yang cukup diminati banyak kalangan hingga saat ini. Game FPS besutan Valve ini mempunyai 9 kelas karakter dan bisa dipilih sesuai keinginan player.
6. Valorant

Spesifikasi Minimum:
- CPU: Intel Core 2 Duo E8400 atau AMD Athlon 200GE
- RAM: 4 GB
- GPU: Intel HD 4000 atau AMD Radeon R5 200
- Storage: 20 GB
- OS: Windows 7
Game yang satu ini sangat populer di kalangan dan termasuk dalam salah satu game pc gratis terbaik yang bisa kamu nikmati saat ini. game FPS besutan Riot Games berjudul Valorant ini memungkinkan para gamers untuk bisa bermain tembak-tembakan sekaligus mengeluarkan skill dari setiap karakter yang ada.
7. Hearthstone

Spesifikasi Minimum:
- CPU: Intel Pentium D atau AMD Athlon 64 X2
- RAM: 3 GB
- GPU: Nvidia GeForce 8600 GT atau ATI Radeon HD 2600XT
- Storage: 3 GB
- OS: Windows 7
Game pc gratis ringan berjudul Hearthstone ini merupakan game CCG (Collectible Card Game) terpopuler masa ini. Game ini mengadopsi lore dari game serial Warcraft dan mempunyai gameplay yang simpel untuk dimainkan.
8. Paladins

Spesifikasi Minimum:
- CPU: Intel Core 2 Duo 2,4 GHz atau AMD Athlon X2 2,7 GHz
- RAM: 4 GB
- GPU: Nvidia GeForce 8800 GT
- Storage: 30 GB
- OS: Windows 7 64-bit
Game hero-shooter ala-ala Overwatch ini bisa kalian dapatkan secara gratis. Game gratis di PC ini mempunyai total 53 karakter didalamnya dengan kemampuan dan keunikan yang berbeda-beda.
9. Rocket League

Spesifikasi Minimum:
- CPU: Dual-core 2,5 GHz
- RAM: 4 GB
- GPU: Nvidia GeForce 760 atau AMD Radeon R7 270X
- Storage: 20 GB
- OS: Windows 7 64-bit
Pasti kalian sudah tidak asing lagi dong dengan game sepakbola? Nah, kini Rocket League hadir sangat unik, dimana para pemainnya memungkinkan untuk bermain sepakbola menggunakan mobil sebagai daya pacunya. Kalian pun bisa download game pc gratis ini melalui Epic games.
10. Warframe

Spesifikasi Minimum:
- CPU: Intel Core 2 Duo e6400 atau AMD Athlon x64 4000+
- RAM: 4 GB
- GPU: Support DirectX 11+
- Storage: 35 GB
- OS: Windows 7 64-bit
Warframe sudah berkembang sangat pesat dibandingkan serial sebelumnya, dimana game TPS Open-World ini mempunyai arena pertempuran sangat variatif. The New War, yakni expansion terbarunya juga sudah rilis pada bulan Desember lalu.
10 Daftar Game Offline Terbaik yang Gratis
1. Minecraft

Spesifikasi Minimum:
- OS : Windows 7 dan di atasnya
- Processor : Intel Core i3-3210
- RAM : 4 GB
- Storage : 1GB
Siapa sih yang gak kenal dengan game pc offline gratis berjudul Minecraft ini? game berciri khas balok-balok 3D yang bisa disusun-susun sesuai keinginan gamers dapat mengasah kemampuan kreativitas kamu dalam membangun sebuah kehidupan.
2. Zuma

Spesifikasi Minimum:
- OS : Windows 7 dan di atasnya
- Processor : Pentium II 350 MHz
- RAM : 128MB
- Storage : 1GB
Zuma merupakan game yang sempat populer pada tahun 90-an dan merupakan salah satu game pc gratis ringan yang bisa dinikmati di semua spesifikasi PC/laptop. Para pemain harus menghilangkan semua bola yang berjalan pada sebuah labirin di dalam game Zuma ini.
3. Need for Speed Underground 2

Spesifikasi Minimum:
- OS : Windows 98/98SE/ME/2000/XP
- Processor : Pentium III or Athlon XP
- RAM : 256MB
- Storage : 2GB
Game pc ringan gratis ini cocok buat kamu yang suka dengan game balapan. Tak hanya balapan, bahkan para pemain bisa memodifikasi mobil untuk memberikan kenikmatan lebih saat melakukan tanding racing.
4. AdVenture Capitalist

Spesifikasi Minimum:
- OS : Windows XP
- Processor : Pentium III or Athlon XP
- RAM : 512MB
- Storage : 60 MB
Game selanjutnya tidak kalah menarik dibandingkan game sebelumnya, dimana kamu akan bermain dengan mengumpulkan uang sebagai pengusaha di segala bidang. Pemain harus bisa berpikir cermat agar dapat menjalankan bisnis dengan perolehan keuntungan yang banyak.
5. Call of Duty: Modern Warfare 2

Spesifikasi Minimum:
- OS : Windows Vista/XP
- Processor : AMD 64 3200+ or Intel Pentium 4 3.0GHz
- RAM : 512 MB RAM (XP) / 1 GB RAM (Vista)
- Storage : 80 GB Hard drive space
Tak hanya game online saja yang mempunyai game-game FPS terbaik, namun game pc offline gratis Call of Duty ini juga merupakan salah satu game FPS offline terbaik yang bisa kamu coba. Game ini menjadi salah satu permainan terlaris sepanajng masa di Inggris.
6. Plant Vs Zombie

Spesifikasi Minimum:
- OS : Windows 10 – 64-Bit
- Processor : Intel Pentium 4 1.5GHz / AMD Athlon XP 1500+
- RAM : 4GB
- Storage : 500 MB Hard drive space
Game pc yang populer pada masanya ini menyuguhkan game zombie yang dimana kamu harus menjaga pekarangan rumah dari serangan para zombie dengan berbagai tumbuhan saja. Kamu harus menggunakan kecerdasan otak kamu untuk bisa memenangkan game PC offline gratis ini.
7. Far Cry

Spesifikasi Minimum:
- OS : Windows 98SE/ME/2000/X
- Processor : 3.2 GHz Pentium 4, 2.66 GHz Pentium D, AMD Athlon 64 3500+
- RAM : 256 MB
- Storage : 4 GB Hard drive space
Game open world yang bergenre bebas ini mempunyai beberapa seri yang bisa kamu mainkan. Tak hanya ramah untuk spek kentang, permainan ini dilengkapi berbagai gameplay seru dengan latar belakang wilayah tropis. Kamu bisa berjelajah kemanapun di game ini!
8. The Sims

Spesifikasi Minimum:
- OS : Intel Core 2 Duo atau AMD Athlon 64 Dual-Core 4000+
- Processor : Intel Core 2 Duo 2.4GHz
- RAM : 4 GB RAM
- Storage : 15 GB free space + 1 GB additional space
The Sims merupakan game simulasi kehidupan, dimana pemain memungkinkan untuk bisa melakukan berbagai hal layaknya kehidupan nyata. Mulai dari bekerja, beraktivitas, dan banyak lainnya.
9. Grand Theft Auto: San Andreas

Spesifikasi Minimum:
- OS : Microsoft Windows 2000/XP
- Processor : 1 Ghz Pentium III
- RAM : 256 MB
- Storage : 3.6 GB
Siapa sih yang gak kenal sama game berjudul GTA ini? game dengan grafis yang bagus dan sangat populer sejak dulu kala ini mempunyai gameplay open-world dan kamu bisa melakukan berbagai hal didalamnya. Mulai dari misi utama, menembak, driving, dan banyak lagi.
10. Resident Evil

Spesifikasi Minimum:
- OS : Windows 7 dan seatasnya
- Processor : Pentium II 350 MHz
- RAM : 128 MB
- Storage : 4 GB
Game PC offline gratis bergenre zombie ini sangat menarik untuk dimainkan. Dimana, para player akan diberikan persenjataan untuk mengalahkan zombie-zombie yang ada untuk maju ke stage selanjutnya. Resident Evil juga sangat populer di kalangan para gamers.
Nah itu dia 20 daftar game gratis yang online maupun offline yang paling populer dan kerap kali dimainkan masyarakat di Indonesia. Permainan ini bisa dinikmati tanpa perlu mengeluarkan biaya sama sekali tetapi tetap seru dan menghibur untuk dimainkan. Semoga bermanfaat!